Wisata Pantai Lagundri
Pantai Lagundri dan Pantai Saroke di Nias memang sangat dikenal oleh pecinta surfing. Banyak para surfer yang berbondong-bondong datang kemari hanya untuk memburu ombak yang menantang. Selain untuk surfing, Pantai Lagundri juga banyak dikunjungi masyarakat yang hanya sekedar ingin menikmati air laut biru dan pasir putih yang disuguhkan oleh pantai ini.
Pantai Lagundri kerap didatangi peselancar-peselancar internasional yang telah keliling dunia. Di dunia maya, banyak tulisan merincikan kalau pantai di Nias ini menjadi satu dari sepuluh tempat terbaik untuk surfing.
Pantai ini naik daun setidaknya sejak 1993, karena itu memang belum cukup lama reputasinya. Orang-orang berbondong-bondong ke pantai karena posisi pantai tepat di hadapan Samudera Indonesia. Ombak di pantai juga membesar karena Lagundri merupakan titik temu teluk. Panjang ombak di pantai mencapai dua ratus meter.
Disarankan untuk berkunjung saat digelar kompetisi selancar internasional Nias Open atau lomba-lomba lainnya (biasanya bulan Juni atau Juli), di mana Pantai Lagundri menjadi tuan rumahnya, agar suasana semakin semarak. Biarpun begitu, Lagundri senantiasa siap untuk menyambut anak-anak alam kembali kapan saja.
Bagi para surfer yang ingin melihar galeri surfing atau informasi mengenai dunia surfing, silahkan kunjungi website G-Land
Source: weareinasia.com
Komentar
Posting Komentar