Apa Saja Keunikan Pantai Plengkung Banyuwangi?
Seperti yang kita ketahui, Indonesia memiliki banyak pantai yang menarik untuk dikunjungi. Salah satu pantai di Indonesia yang wajib dikunjungi adalah Pantai Plengkung atau yang biasa disebut dengan G-Land. Bagi yang germar berselancar, sangat direkomendasikan untuk datang ke G-Land. Karena G-Land merupakan pantai yang berhadapan langsung dengan perairan Samudera Hindia, maka ombak yang ada di Pantai ini sangat cocok untuk para peselancar profesional, bahkan pantai ini sudah dikenal oleh orang asing karena ombak dan juga panoramanya. Selain itu, Pantai G-Land juga memiliki beberapa keistimewaan yang lainnya, seperti:
1. Tempat surfing terbaik di Indonesia
Tidak hanya wisatawan lokal, namun wisatawan Asia, Amerika, Australia, bahkan Eropa pun pernah mengunjungi pantai ini. Dengan tinggi ombak yang tidak main-main rupanya mampu mengunang para surfer dari berbagai belahan dunia untuk datang dan menantang ombak G-Land. Ombak di pantai G-Land ini sendiri memiliki 3 tingkatan, untuk tingkat profesional bisa berselancar dengan ketinggian ombak mencapai 6 hingga 8 meter, tingkat sedang degan ketinggian ombak mencapai 5 hingga 6 meter, sedangkan untuk pemula ombaknya mencapai 3 hingga 4 meter.
2. Kawasan pantai yang masih alami dan terjaga
Alam G-Land masih terjaga karena pantai ini terletak di dalam kawasan Taman Nasional Alas purwo. Perjalanan menuju ke pantai juga masih terlihat alami, jalanannya masih belum diaspal, bebas polusi dan tidak banyak orang. Hal ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.
3. Memiliki 3 warna
Jika dilihat dari kejauhan, pantai G-Land ternyata memiliki kombinasi 3 warna, yaitu warna putih, hijau dan juga biru.
4. Rute yang menantang
Untuk yang suka bertualag, trekking menuju G-Land akan menjadi tantangan tersendiri, karena rutenya cukup menantang. Jika beruntung, kamu akan bertemu dengan berbagai hewan langka seperti monyet liar, banteng, burung merak dan lainnya.
5. Mata air awet muda
Untuk yang satu ini memang masih diragui kebenarannya, namun jika kamu hendak pergi ke G-Land dengan melewati Taman Nasional Alas Purwo, maka kamu akan menemukan beberapa gua yang dapat dikunjungi. Salah satunya bernama Goa Istana yang mempunyai mata air Sendang Srengenge. Masyarakat sekitar percaya bahwa mata air ini memiliki khasiat dapat membuat awet muda.
Itulah beberapa hal menarik yang dapat kita temui di wisata pantai G-Land. Adakah yang sudah pernah ke pantai ini.
source: tempatwisatamu.com
Komentar
Posting Komentar