Keindahan Tersembunyi Pulau Sabu dan Raijua di NTT
Pulau Sabu dan Pulau Raijua merupakan wilayah kekuasaan pemerintahan Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur. Kedua pulau ini memiliki pesona yang sangat menawan dan sangat menarik minat. Selain keindahannya, Pulau Sabu dan Raijua juga memiliki beraneka ragam budaya serta adat istiadat yang masih terjaga.
Pulau Sabu da Raijua menyimpan pesona yang berbeda dengan tempat wisata lainnya, khususnya pada pantainya. Laut disana memiliki air yang begitu jernih serta pantai dengan hamparan pasir putih yang sangat memanjakan mata.
Selain keindahan pantai, wisatawan juga bisa menikmati wisata budaya seperti tarian daerah, mengunjungi situs adat, serta melihat kegiatan upacara yang biasa dilaksanakan di Pulau Sabu & Raijua. Selain itu, wisatawan terutama yang hobi surfing juga bisa merasakan gulungan ombak di bagian selatan selatan Pulau Raijua. Gulungan ombak di pantai Raijua bisa mencapai 10 gulungan! Spot untuk surfing bisa sobat jumpai dibeberapa titik, diantaranya di wuihebo sabu barat, di gella nalalu mehara serta lie geta sabu timur. Tidak sedikit wisatawan asing yang merasakan puas bersurfing ria dipantai ini.
Berwisata ke Pulau Sabu dan Raijua dipastika akan menjadi moment indah bagi wisatawan sekalian. Ditambah lagi, para wisatawan bisa menikmati sunset secara langsung jika sudah selesai beraktifitas.
Bagaimana? Tertarik untuk mengunjungi Pulau Sabu dan Raijua?
Dan untuk pecinta surfing, jangan lupa untuk mengunjungi website G-Land ya!
source: beta1029.wordpress.com
Komentar
Posting Komentar