Surga Tersembunyi di Pantai Tarimbang, Sumba Timur


Indonesia memang kaya akan pariwisatanya. Salah satunya adalah pantai yang terletak di wilayah  Kecamatan Tabundung, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur. Pantai Tarimbang namanya.

Di Pantai Tarimbang Anda akan disugukan hamparan pasir putih yang halus berkilau serta birunya air laut. Pantai Tarimban juga dikeliling oleh tebing-tebing dan perbukitan hijau nan asri yang menjadikan sebuah pemandangan alam yang luar biasa. Soal kebersihan pantai, Pantai Tarimbang sudah tak diragukan lagi. Hal ini lantaran Pantai Tarimban belum banyak terjamah oleh tangan manusia.


Di Pantai Tarimbang sendiri banyak aktifitas menarik yang bisa kita lakukan, antara lain yaitu bermain air, berenang, selin itu Anda juga bisa mengabadikan panorama alamnya untuk menjadi objek selfie.

Pantai Terimbang juga menjadi daya tarik para wisatawan asing dan wisatawan lokal yang hobi olahraga selancar atau surfing, karena tentunya akan berbeda sensasi dengan berselancar di Pantai yang telah banyak terjamah tangan manusia.



source: merahputih.com

Komentar

Postingan Populer