Menantang Ombak di Pantai Gerupuk, Lombok Tengah


Surfing adalah salah satu olahraga air yang banyak digemari. Maka dari itulah pantai-pantai yang ada di Indonesia selalu banyak dipenuhi oleh peselancar lokal maupun mancanegara. Salah satunya adalah pantai yang ada di Lombok ini, Pantai Gerupuk namanya. Pantai Lombok yang satu ini memang terkenal dengan ombaknya yang cantik dan mengadu adrenalin.


Pantai Gerupuk terletak di pesisir selatan Lombok. Pantai ini berada di Desa Gerupuk, kecamatan Lombok Tangah. 


Dengan ombak pantai yang tinggi namun aman, banyak para surfer yang memilih surfing di pantai ini. Ombak di pantai ini masuk ke dalam kelas regional classic atau ombak yang dapat dinikmati oleh segala level surfer, mulai dari pemula hingga tingkat ahli. cobalah datang pada bulan Oktober hingga April. Karena di bulan ini, ombak akan mencapai ketinggian 4 hingga 6 kaki. Tapi jangan khawatir, ombak di pantai ini juga aman untuk peselancar pemula.

Nah, bagaimana para surfer? Tertarik untuk menaklukan ombak di Pantai Gerupuk?


Untuk informasi dan galeri lengkap seputar surfing, kunjungi G-Land website.








Source : infolombok.net, lombokindonesia.org

Komentar

Postingan Populer